Kesabaran Ustaz Maulana Hadapi Jemaah 'Tak Biasa' Dibandingkan dengan Gus Miftah: Nggak Menghina..

Kamis, 19 Desember 2024 | 09:04 WIB
Kesabaran Ustaz Maulana Hadapi Jemaah 'Tak Biasa' Dibandingkan dengan Gus Miftah: Nggak Menghina..
Pendidikan Gus Miftah dan Ustaz Maulana. [Wikipedia]

Suara.com - Ustaz Muhammad Nur Maulana atau Ustaz Maulana belakangan menjadi perbincangan. Hal ini terkait dengan video Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah yang diduga menyindir Ustaz Maulana. 

Diduga kena Gus Miftah, kesabaran Ustaz Maulana menjadi sorotan. Hal ini tampak pada video lawas sang dai saat mengisi acara harian di televisi.  Salah satunya dalam cuplikan video yang diunggah kembali akun X @/hal_aldy. 

Pada video tersebut, tampak seorang jemaah hendak bertanya pada Ustaz Maulana. Jemaah tersebut kemudian diminta untuk berdiri oleh Ustaz Maulana.

"Perkenalkan nama saya Ia Sopiah dari Masjis Ta'lim Al-Barokah," kata sang jemaah. 

"Pertanyaanya Bu," tanya ustaz Mauana. 

"Bismillahirrahmanirrahim Alhamdulillah, assalamualaikum warrahmatullah perkanalkan nama saya Ia Sopiah," balas sang jemaah.

Ustaz Maulana [Instagram/@m_nur_maulana]
Ustaz Maulana [Instagram/@m_nur_maulana]

Ustaz Maulana kemudian kembali bertanya soal pertanyaan yang ingin diajukan oleh Iah Sopiah itu. 

"Pertanyaan saya Iah Sopiah dari Masjis Ta'lim Al-Barokah Sunda Wenang Sukabumi, tanya dong ustaz terima kasih assalamualaikaum," balas Iah Sopiah tanpa menuturkan pertanyaanya. 

Video tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet. 

Baca Juga: Siapa Abah Syarif Hidayatullah? Kiai yang Izinkan Gus Miftah Mundur dari Utusan Khusus Presiden

"Yang dijelekin ga pernah ngatain jamaah goblok, termasuk walau lagi gregetan sama ibu iah sopiah, tetap ga ada keluar kata kotor," komentar warganet.  

"The real test kesabaran bertemu ibu sopiah kayanya," imbuh warganet lain. 

"Ulama itu memang tempatnya mendapat kasih dan sayang sebagaimana Rabb memberikan pada semua hambanya," tulis warganet di kolom komentar. 

"Kalau 2 orang itu si Mifftah sama 1 temennya mungkin bu iah sopiah udah kena mental," timpal lainnya. 

Diketahui pada video lawas ceramahnya, Gus Miftah diduga menyindir Ustaz Maulana. 

"Menurutmu kiai NU pecicilan begitu pantas? Gak pantas, (kiai NU) pegangnya (kitab) Al Hikam. Berdakwah di TV kok sambil pecicilan," kata Gus Miftah di hadapan para jamaahnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI