Harta Kekayaan Nisya Ahmad
![Nisya Ahmad. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/05/38736-nisya-ahmad.jpg)
Annisa Saadia Ifat alias Nisya Ahmad merupakan adik kandung Raffi Ahmad yang telah lebih dulu dilantik sebagai anggota DPRD Jawa Barat pada September 2024 lalu.
Nisya telah melaporkan harta kekayaannya dalam laman LHKPN KPK. Adik ipar Nagita Slavina ini tercatat memiliki harta sebesar Rp15.983.875.000 (Rp15,9 miliar).
Nisya Ahmad melaporkan harta kekayaannya berupa tanah dan bangunan di Jakarta Selatan senilai Rp10.000.000.000 (Rp10 miliar).
Kakak ipar Jeje Govinda ini juga melaporkan harta berupa empat unit alat transportasi yang terdiri dari mobil dan motor senilai Rp2.050.000.000 (Rp2,05 miliar).
Anak kedua Amy Qanita ini tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp7.800.000.000 (Rp7,8 miliar), kas dan setara kas Rp501.000.000 (Rp501 juta), dan utang sebesar Rp4.367.125.000 (Rp4,3 miliar).
Harta Kekayaan Raffi Ahmad

Raffi Ahmad yang menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni melaporkan harta kekayaannya sebesar Rp1.033.996.390.568 (Rp1,03 triliun).
Dalam LHKPN tersebut, Raffi melaporkan dirinya memiliki 45 tanah dan bangunan senilai Rp737.156.974.400 (Rp737 miliar) yang tersebar mulai dari Depok, Makassar, Tangerang, Jakarta Selatan, Bandung Barat, hingga Tabanan.
Baca Juga: Jomplangnya Kekayaan Raffi Ahmad Vs Nisya Ahmad di LHKPN, Kakak Adik Bak Langit Bumi
Suami Nagita Slavina ini juga melaporkan hartanya berupa 23 kendaraan yang terdiri dari mobil dan motor mewahnya dengan total senilai Rp55.144.500.000 (Rp55 miliar).