Masakan Venna Melinda untuk Fuji, Ramai Disebut Calon Mertua Idaman

Husna Rahmayunita Suara.Com
Jum'at, 25 April 2025 | 11:20 WIB
Masakan Venna Melinda untuk Fuji, Ramai Disebut Calon Mertua Idaman
Potret Venna Melinda saat bukber dengan Fuji dan Verrell Bramasta. [Instagram/@mybramastavrl]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Venna Melinda meluapkan kegembiraannya saat Fuji bertandang ke rumah. Ibu Verrell Bramasta itu menyiapkan suguhan hasil masakannnya sendiri untuk selebgram yang digadang-gadang bakal jadi calon menantunya.

Semenjak Verrell Bramasta dikait-kaitkan dengan Fuji, Venna Melinda memang terlihat menunjukkan dukungannya. Puteri Indonesia 1994 tersebut tak sungkan menunjukkan keakraban dengan Fuji.

Baru-baru ini, Venna Melinda mengundang Fuji untuk menjadi bintang tamu siniarnya. Sambil menunggu tamu spesial yang karib disapa Uti, Venna menunjukkan hidangan yang telah dimasaknya.

Demi Fuji, ibu dua anak tersebut membuat masakan yang diolah dengan tangannya sendiri. Ada dua jenis suguhan yang dibuatnya.

"Ada udah masakin Uti tadi, kayak apa masakan aku?," ungkap Venna Melinda dilihat dari video Instagram, Jumat (25/4/2025).

Rupanya ibunda Verrell Bramasta memilih masakan yang cukup simpel yakni spaghetti bolognese dan es buah. Dua suguhan tersebut disiapkan di meja makan yang tak jauh dari ruangan untuk podcast.

Porsinya tampak cukup banyak, semuanya ditempatkan di mangkuk berukuran besar. Suas dan spaghettinya pun dipisah, supaya bisa diambil sesuai selera.

"Tadi aku masak guys, ini aku masak spaghetti bolognese dan aku bikin es leci untuk Uti," tambahnya.

Hidangan di rumah Venna Melinda semakian lengkap, lantaran ada kiriman makanan dari kelompok penggemar Verrell Bramasta dan Fuji yang disebut Verfu.

Baca Juga: Cuma Fuji yang Bisa Bawa Anggota DPR Mandi Bola, Pertanda Hubungan Serius dengan Verrell Bramasta?

Menurut penuturan Venna Melinda, jarak rumah Fuji tak jauh dari tempatnya. Ia menujukkan ekspresi semringah untuk menyambut kedatangan anak Haji Faisal dan Dewi Zuhriati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI