Perempuan dengan nama lengkap Baila Shaquanda Fauri ini lahir di Jakarta, 28 September 2001. Baila Fauri merupakan anak dari Gambit Fauri. Namun, belum diketahui siapa nama ibu dari Baila Fauri.
Baila diketahui merupakan seorang penyanyi yang berhasil memikat hati Devano Danendra. Mereka go public sejak Agustus 2022. Namun, kala itu mereka sempat dikritik karena Devano diketahui baru saja putus dari Naura Ayu.
Bakal debut di girl group no na, Baila memang sudah merintis karier sebagai penyanyi. Baila pernah mengikuti kompetisi Indonesian Idol Junior musim pertama.
Namun, Baila tereliminasi di babak 6 besar. Saat itu, Baila menyanyikan lagu yang dipopulerkan Meghan Trainor berjudul All About That Bass.

Penampilan Baila Fauri dalam ajang Indonesian Idol Junior itu tak jarang menuai pujian dari dewan juri. Pasalnya, Baila berhasil memukau juri dengan penampilannya menyanyikan lagu berbahasa Inggris. Baila bahkan juga menunjukkan bakat nge-rap.
Baila juga telah debut menjadi penyanyi solo dengan lagu Eye 2 Eye.
Berbicara tentang pendidikan, Baila Fauri diketahui merupakan lulusan Al Jabr Islamic School. Baila telah merilis beberapa lagu, yaitu Hey Ramadhan, 3 Dots, dan See You Kobe.
Selain bernyanyi, Baila Fauri juga aktif sebagai selebgram. Ia kerap membagikan berbagai tips kecantikan melalui video yang dibagikan melalui akun TikTok miliknya.
Sekilas tentang Label 88rising
Baca Juga: Debut 2 Mei, no na Jadi Girl Group Indonesia Pertama dari 88rising
88rising atau yang dulu dikenal sebagai CXSHXNLY (cash only) merupakan label rekaman asal Amerika yang berdiri pada 2015 lalu. Perusahaan rekaman ini telah menaungi artis Asia Amerika, seperti Joji, Keith Ape, Niki, Jackson Wang hingga Rich Brian yang memasarkan karyanya di Amerika Serikat