Suara.com - Festival Lampion Waisak 2025 akan digelar di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Kegiatan tahunan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Raya Waisak 2025 yang jatuh pada tanggal 12 Mei mendatang. Setelah mengikuti festival lampion, wisatwan pun bisa mengunjungi beberapa tempat wisata dekat Candi Borobudur.
Sebagai informasi, acara "Festival Lampion Waisak Borobudur: Light Of Peace 2025" akan diselenggarakan pada hari Senin, 12 Mei 2025. Acara ini akan diselenggarakan dalam dua sesi. Untuk sesi pertama pukul 18.00 - 20.00 WIB (open gate pukul 16.30 - 17.30) dan sesi kedua pukul 21.00 - 23.00 WIB (open gate pukul 20.00 - 21.00). Acara tahunan ini diselenggarakan di Lapangan Marga Utama dan Taman Lumbini, Candi Agung Borobudur.
Dari tahun ke tahun, Festival Lampion Waisak Borobudur selalu ramai dikunjungi wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Tak ayal, ketika acara ini berlangsung kawasan Candi Borobudur akan ramai pengunjung. Selain menyaksikan festival lampion, wisatawan juga dapat mengunjungi beberapa tampat wisata di sekitar sana.
Lantas mana saja tempat wisata dekat Borobudur yang dapat dikunjungi? Simak informasinya berikut ini.
Tempat Wisata Dekat Candi Borobudur
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah tempat wisata dekat candi Borobudur yang dapat Anda kunjungi:
1. Punthuk Setumbu
Tempat wisata dekat Candi Borobudur yang pertama adalah Punthuk Setumbu. Diketahui, Punthuk Setumbu merupakan yang sangat populer, terutama bagi para pecinta sunrise. Terletak sekitar 4 kilometer dari kawasan Candi Borobudur, tempat wisata satu ini menawarkan panorama matahari terbit yang memukau dengan latar Gunung Merapi dan Candi Borobudur.
Waktu terbaik untuk berkunjung ke Punthuk Setumbu yaitu antara pukul 04.00 hingga 06.30 pagi, ketika sinar matahari muncul. Tempat wisata ini dibuka setiap hari sejak pukul 04.00 WIB, dengan tiket masuk sekitar Rp20.000 untuk wisatawan domestik. Ini menjadi salah satu wisata dekat Borobudur yang terus dikunjungi lantaran memiliki keindahan visual dan suasananya yang menenangkan.
Adapun fasilitas di sekitar Punthuk Setumbu ini cukup lengkap. Anda juga dapat menyewa ojek atau mobil jeep lokal untuk sampai di puncak bukit.
2. Tumpeng Menoreh
Berada di perbatasan Magelang dan Kulon Progo, ada objek wisata yang populer lantaran keindagan panoramanya, yaitu Tumpeng Menoreh. Tempat wisata satu ini merupakan restoran yang mempunyai bangunan berbentuk heksagonal serta bangunan berbentuk seperti tumpeng dan dibangun di perbukitan Menoreh.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Hotel Murah Dekat Borobudur, Bisa Langsung ke Festival Lampion!
Waktu terbaik untuk berkunjung ke Tumpeng Menoreh adalah di pagi hari dan sore hari menjelang magrib. Di pagi hari wisayawan akan disuguhkan oleh pemandangan berupa hamparan alam dan suasana asri nan sejuk. Untuk di waktu petang, wisatwan bisa menikmati suasana syahdu dari lampu-lampu kota.