Suara.com - Saat ini pilihan makeup jadi semakin beragam. Bahkan tidak sedikit makeup yang diperkaya dengan kandungan skincare dan SPF untuk sekaligus melindungi serta merawat kulit.
Salah satunya cushion. Dibandingkan dengan foundation atau complexion lain, cushion dinilai lebih praktis karena kemasannya yang compact. Hanya dalam sekali usap, cushion bisa membantu membuat wajah tampak lebih halus dan cerah.
![Ilustrasi cushion. [Pexels/Moni Rathnak]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/09/28772-ilustrasi-cushion-pexelsmoni-rathnak.jpg)
Cushion biasanya diperkaya dengan bahan skincare untuk membantu merawat kesehatan kulit. Tak hanya itu, beberapa cushion juga telah dilengkapi dengan Sun Protection Factor (SPF) untuk melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari.
Berikut ini adalah sejumlah rekomendasi cushion dengan kandungan SPF 50 yang bisa membantu melindungi kulit dari paparan sinar UV seperti sunscreen dan sudah lolos BPOM. Ada apa saja?
1. BNB Barenbliss Bloomatte Perfect Zoom Cover Cushion SPF 50+ PA+++
Rekomendasi pertama adalah cushion andalan Barenbliss yang diklaim telah diperkaya dengan Miracle Bloom™ Essence dan Double Lock Tech untuk memberikan hasil akhir matte yang tampak sehat selama 16 jam.
Cushion ini mengandung 0% alkohol dan non-comedogenic, serta bersifat high coverage tanpa menimbulkan rasa berat saat diaplikasikan ke wajah.
Cushion ini juga diperkaya dengan Rapeseed Oil untuk membantu mengunci kelembapan kulit, serta SPF 50+ PA+++ untuk memberikan proteksi tambahan dari bahaya sinar matahari. Harga cushion ini mulai dari Rp120 ribuan.
2. Luxcrime Perfecting Cover Cushion - Velvet Matte SPF 50 PA +++
Baca Juga: 7 Rekomendasi Produk Sunscreen Stick, Mudah Diaplikasikan dan Praktis Dibawa ke Mana Saja

Luxcrime mengklaim cushion-nya memberikan hasil akhir matte yang tahan lama, bahkan tidak perlu touch-up. Formulanya dapat meminimalisir pori-pori, garis halus, serta berbagai ketidaksempurnaan demi membuat wajah terlihat mulus sempurna.