Kapan Waktu Terbaik Pakai Sunscreen? Tak Cukup Satu Kali Sehari

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 21 Mei 2025 | 13:56 WIB
Kapan Waktu Terbaik Pakai Sunscreen? Tak Cukup Satu Kali Sehari
Ilustrasi sunscreen mengandung salicylic acid (Freepik/veronastudio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sunscreen menjadi skincare wajib yang digunakan setiap hari agar terhindar dari efek negatif akibat paparan sinar matahari. Nama lain dari sunscreen adalah tabir surya.

Pemakaian sunscreen dianjurkan secara rutin untuk menjaga kesehatan kulit, wajah ataupun organ tubuh yang terkena sengatan sinar UV B. Sunscreen termasuk basic skincare yang tidak boleh dilewatkan setiap harinya.

Selain itu, sunscreen bisa dijadikan alas makeup agar wajah tetap terlindungi saat memakai riasan untuk kegiatan harian. Tak ayal, banyak yang memilih memakai sunscreen sebelum menjalankan aktivitas.

Meski begiru, sebagian orang masih belum memahami cara pemakaian sunscreen yang tepat. Banyak yang mengira, cukup satu kali sehari memakai tabir surya.

dr Ariesonna Lestari menerangkan tutorial memakai suncreen yang benar dalam sebuah video di TikTok pribadinya @dr.ariesonnalesta. Setidaknya ada lima poin tentang waktu terbaik pakai sunscreen yang ditekankan oleh praktisi estetika medis tersebut. Berikut penjelasannya.

ilustrasi sunscreen (unsplash)
ilustrasi sunscreen (unsplash)

1. Gunakan sunscreen pada hari dan setiap hari

Idealnya pemakaian suncreen dilakukan pada pagi hari sebelum melakukan aktivitas indoor maupun outdoor. Selain itu, rutinitas ini mesti dilakukan setiap hari.

2. Gunakan sunscreen 15-30 menit sebelum bepergiaan

Untuk hasil yang optimal, pakai sunscreen 15-30 menit sebelum keluar rumah. Hal ini dilakukan agar sunscreen meresap dengan baik di kulit.

Baca Juga: Berapa SPF Sunscreen yang Tepat Dipakai Setiap Hari? Ini Kata Dokter Spesialis Kulit

3. Gunakan sunscreen sebelum jam 10.00 pagi hingga 16.00 sore

Selanjutnya, waktu yang tepat memakai sunscreen sebelum jam 10.00 pagi sampai 16.00 sore. Selama periode tersebut fungsi sunscreen akan teruji.

4. Gunakan sunscreen reapply 2-3 jam saat berkeringat

Sunscreen tak cukup dipakai satu kali sehari. Setiap 2-3 jam sekali, baiknya ulangi penggunaan sunscreen untuk memperpanjang efek perlindungan kulit dari sinar UV, khususnya ketika berkeringat.

5. Tetap memakai sunscreen saat mendung

Penggunaan sunscreen tidak hanya diperuntukkan saat cuaca terik. Sunscreen juga perlu dipakai ketika mendung karena fungsinya melindungi kulit agar tidak terbakar, mencegah penuaan dini, noda hitam, hingga risiko kanker kulit.

Kandungan Sunscreen

Suncsreen memiliki kandungan wajib yang disebut dengan istilah Sun Protection Factor (SPF). Level SPF pun berbeda-beda.

SPF pada umumnya berkisar antara 15 hingga 100. Semakin tinggi level SPF, semakin besar pula perlindungan terhadap paparan UV B.

Maka tak mengherankan jika setiap produk sunscreen yang dijual luas mengusung SPF tinggi, seperti SPF dan SPF 50.

Di zaman yang serba canggih ini, masih banyak orang yang menggunakan tabir surya tak sesuai takaran dan SPF yang dibutuhkan.

Mengutip Hopkins Medicine, untuk penggunaan sehari-hari pilih tabir surya dengan SPF minimal 30. Jika menghabiskan waktu di luar ruangan, pilih produk dengan SPF 60 atau lebih.

Pilih suncsreen sesuai kebutuhan dan jenis kulit untuk mendapatkan hasil yang optimal sekaligus menghindari masalah kulit.

Jenis-jenis Sunscreen

ilustrasi sunscreen dan sunblock (Freepik/atlascompany)
ilustrasi sunscreen dan sunblock (Freepik/atlascompany)

Jenis suncsreen terbagi menjadi dua, yaitu chemical sunscreen dan physical sunscreen (mineral sunscreen). Keduanya sama-sama bermanfaat melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang merusak, serta mampu mencegah penyakit kanker kulit dan tanda penuaan dini.

Sejumlah brand lokal yang menjual chemical sunscreen dan physical sunscreen. Contoh produk chemical sunscreen dari brand lokal adalah Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence, Emina Sun Battle, dan Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel.

Sedangkan contoh produk physical sunscreen dari brand lokal adalah Wardah UV Shield Active Protection, Amaterasun Physical Sunscreen, Avoskin The Great Shield Sunscreen dan Somethinc Holyshield! Sunscreen Comfort Corrector Serum.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI