7 Rekomendasi Serum Mengandung Bakuchiol: Murah Meriah, Ampuh Kembalikan Kulit Muda

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 22 Mei 2025 | 17:45 WIB
7 Rekomendasi Serum Mengandung Bakuchiol: Murah Meriah, Ampuh Kembalikan Kulit Muda
Ilustrasi skincare mengandung bakuchiol. [Freepik]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah seharian mendapat proteksi dari sunscreen Azarine, kulit tetap butuh effort ekstra untuk tampak lebih kencang dengan Azarine Revitalizing Anti Aging Serum.

Ada beberapa kandungan anti-aging dalam satu botol serum ini yakni bakuchiol, Centella asiatica extract, Panax ginseng root extract, tetrapeptide-21, hingga caffeine.

Kendati kaya akan kandungan bermanfaat, Azarine Revitalizing Anti Aging Serum dijual dengan harga terjangkau yakni Rp44.000.

Implora Bakuchiol Serum

Implora Bakuchiol Serum.
Implora Bakuchiol Serum.

Serum yang satu ini tak hanya mengandalkan bakuchiol, namun juga ekstrak acai berry, strawberry, blackcurrant, blackberry, raspberry, blueberry, dan cranberry.

Kombinasi dari segudang kandungan tersebut memberikan kekuatan antioksidan yang menjaga kulit dari beragam kerusakan.

Implora Bakuchiol Serum terbilang cukup murah lantaran dijual dengan harga Rp35.000.

Lacoco 5% Bakuchiol Essence

Lacoco 5% Bakuchiol Essence
Lacoco 5% Bakuchiol Essence

Lacoco 5% Bakuchiol Essence juga dilengkapi dengan niacinamide sehingga memiliki kekuatan ganda.

Serum essence yang satu ini tak hanya membuat kulit lebih kencang, namun juga cerah.

Lacoco 5% Bakuchiol Essence di berbagai toko dan gerai kecantikan dibanderol dengan harga Rp250.000.

Baca Juga: Skincare Mewah Syahrini Ternyata Mengandung Berlian, Apa Manfaatnya untuk Kulit Wajah?

Whitelab Bakuchiol Treatment Serum

Whitelab Bakuchiol Treatment Serum
Whitelab Bakuchiol Treatment Serum

Whitelab kembali merintis inovasi berupa Whitelab Bakuchiol Treatment Serum.

Whitelab Bakuchiol Treatment Serum yang diperkaya dengan bakuchiol 1% dan willow bark extract ternyata punya kekuatan menghilangkan jerawat sekaligus beruntusan.

Kelembapan kulit juga terjaga dengan memakai Whitelab Bakuchiol Treatment Serum yang punya kandungan anti-aging ini.

Whitelab Bakuchiol Treatment Serum dijual dengan harga Rp96.000.

Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum

Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum
Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum

Terakhir, ada Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum yang menggabungkan bahan alami dengan teknologi skincare kekinian untuk menciptakan salah satu serum anti-aging favorit di pasaran.

Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum diformulasikan dengan beragam bahan alami yang kaya akan Vitamin E dan antioksidan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI