5. Leo (23 Juli - 22 Agustus)
Leo memandang rumah sebagai kerajaan pribadi mereka. Mereka sangat tertarik pada gaya desain tradisional yang megah dan hangat. Dinding rumah Leo bisa menjadi galeri pribadi yang memajang buku-buku antik, ataupun foto keluarga.
Penggunaan warna-warna berani seperti oranye dan kuning keemasan, dipadukan dengan aksen emas, akan menonjolkan kecintaan Leo dalam menyelenggarakan acara dan menjamu tamu.
6. Virgo (23 Agustus - 22 September)
Virgo adalah sosok perfeksionis yang mendambakan keteraturan dan gaya. Namun, rumah yang rapi dengan furnitur simetris saja tidak cukup. Agar tidak terasa hampa, setiap sudut ruangan perlu sentuhan personal yang simbolis atau sentimental.
Palet warna seperti ungu lavender dan hijau muda sangat cocok untuk melengkapi kepribadian Virgo. Sebelum memulai renovasi, pembuatan anggaran yang terperinci akan memberi mereka rasa kendali yang mereka butuhkan.
7. Libra (23 September - 22 Oktober)
Libra dikenal artistik dan suka dengan segala sesuatu yang seimbang. Mereka piawai dalam memadukan elemen dekorasi secara harmonis. Warna merah bisa digunakan sebagai aksen berani. Selain itu, dekorasi pintu masuk yang menarik akan membuat rumah terasa mengundang dan elegan.
8. Scorpio (23 Oktober - 21 November)
Baca Juga: Dapatkan Desain Rumah untuk Berbagai Model dan Luas Lahan, Ini 5 Aplikasinya
Scorpio mendambakan rumah yang dibangun dengan perhatian cermat terhadap detail. Mereka tidak ragu memamerkan furnitur berkualitas tinggi yang dipadukan dengan perabotan yang dramatis.
Sekecil apa pun ketidaksempurnaan pada sebuah ruangan dapat mengganggu Scorpio. Untuk terhubung dengan elemen airnya, pertimbangkan untuk memiliki kolam renang atau air mancur mini. Warna-warna cerah seperti kuning dan oranye dapat membantu meredam sisi intens mereka.
9. Sagitarius (22 November - 21 Desember)
Sagitarius yang lugas menyukai ruangan yang tidak rumit dan jujur. Hampir semua warna cocok untuk mereka. Namun, nuansa hijau serta palet warna jingga, kuning, merah muda dapat membuat mereka merasa lebih positif.
Sagitarius dapat mendekatkan diri pada alam dengan aksen sederhana seperti vas berisi bunga segar, tanaman hias dalam pot, atau semangkuk buah di atas meja.
10. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)