Bedak padat satu ini sangat cocok bagi Anda yang memasuki usia 40 tahun dan menginginkan tampilan natural.
Tak sampai di situ, Wardah Lightening Powder Foundation mengandung Microbright Formula, UV Protection, dan 12 hours longlasting formula.
Bedak padat ini tersedia dalam 7 pilihan shades yang pas untuk kulitmu. Mengandung formula non-comedogenic dan non-acnegenic, bedak ini telah teruji secara dermatologis dan sangat cocok buat kulit sensitif. Harganya sekitar Rp58.000.
5. Luxcrime Silk Glow Blur & Cover Two Way Cake

Apabila Anda tidak terlalu menyukai tampilan matte, mala Luxcrime Silk Glow Blur & Cover Two Way Cake bisa menjadi solusi yang ideal.
Bedak ini menawarkan efek glowing alami berkat kandungan antioksidan serta vitamin E yang mampu menjaga kulit tetap sehat dan mampu melindunginya dari bahaya sinar UV.
Mengandung formula blurring effect di dalamnya, bedak lokal satu ini dapat digunakan untuk menutupi kekurangan pada kulit seperti garis halus atau flek hitam tanpa membuatnya jadi terasa kering.
Produk ini juga diklaim aman digunakan untuk kulit sensitif. Harga Luxcrime Silk Glow Blur & Cover Two Way Cake Rp61.000.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Baca Juga: 7 Physical Sunscreen Ampuh untuk Atasi Flek Hitam di Usia 40 Tahun