Krimer Tanpa Gula dan Kolesterol, Pilihan Cerdas untuk Hidup Seimbang

Dinda Rachmawati Suara.Com
Selasa, 21 Oktober 2025 | 10:47 WIB
Krimer Tanpa Gula dan Kolesterol, Pilihan Cerdas untuk Hidup Seimbang
Ilustrasi Makanan Krimer
Baca 10 detik
  • FiberCreme hadir sebagai krimer tinggi serat tanpa gula dan kolesterol, mendukung tren gaya hidup sehat.
  • Produk ini serbaguna untuk berbagai hidangan, dari kopi hingga dessert, tanpa mengurangi cita rasa.
  • Inovasi lokal ini sudah diekspor ke lebih dari 40 negara dan memperkuat posisi Indonesia di pasar pangan global.

Suara.com - Tren gaya hidup sehat kini bukan lagi sekadar tren musiman, melainkan sudah menjadi bagian dari kesadaran baru masyarakat modern.

Dari kebiasaan berolahraga, memilih bahan makanan alami, hingga memperhatikan komposisi nutrisi harian, semua dilakukan untuk mendukung tubuh yang lebih seimbang dan berenergi.

Namun, gaya hidup sehat tak selalu berarti meninggalkan rasa nikmat. Inovasi di dunia pangan kini membuka peluang untuk tetap menikmati makanan lezat tanpa rasa bersalah. 

Salah satunya melalui kehadiran bubuk serbaguna tinggi serat seperti FiberCreme, yang menjadi alternatif lebih sehat bagi krimer konvensional.

Dikembangkan oleh PT Lautan Natural Krimerindo (LNK), FiberCreme hadir dengan kandungan serat pangan tinggi, tanpa gula, dan bebas kolesterol, menjadikannya pilihan cerdas bagi siapa pun yang ingin menjaga keseimbangan nutrisi tanpa mengorbankan cita rasa.

“Penghargaan ini merupakan bukti komitmen kami untuk terus menghadirkan produk-produk inovatif yang tidak hanya memenuhi kebutuhan pasar domestik, tetapi juga diterima secara luas di mancanegara,” ujar Juwono Hartanto, Chief Commercial Officer PT Lautan Natural Krimerindo, menanggapi keberhasilan LNK meraih Penghargaan Primaniyarta 2025 untuk kategori Ekspor Produk Inovatif melalui produk FiberCreme.

Dari Kopi hingga Masakan Sehari-hari

Uniknya, bubuk krimer tinggi serat ini tak hanya untuk melengkapi kopi atau teh pagi. FiberCreme bisa menjadi bahan pelengkap di berbagai resep: mulai dari sup, bubur, smoothie, hingga dessert favorit. 

Teksturnya yang lembut dan rasa gurih alami membuatnya mudah beradaptasi dengan berbagai masakan, baik manis maupun gurih.

Banyak pelaku industri kuliner dan pecinta masak rumahan yang kini menjadikannya bahan andalan untuk menciptakan hidangan lebih sehat. 

Tanpa tambahan gula dan kolesterol, produk ini membantu menjaga keseimbangan gizi tanpa mengurangi kenikmatan rasa.

Inovasi Lokal, Cita Rasa Global

Tak hanya menjadi pilihan konsumen domestik, FiberCreme kini telah menembus lebih dari 40 negara di dunia. Capaian ini menjadi bukti bahwa inovasi pangan lokal mampu bersaing di pasar global.

“Melalui FiberCreme, kami ingin menunjukkan bahwa inovasi berbasis bahan lokal dapat berdaya saing global. Dengan semangat local innovation for global solutions, kami percaya industri pangan Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi pemain utama di pasar dunia,” tutup Juwono Hartanto.

Sebagai bagian dari komitmen terhadap keberlanjutan ekonomi nasional, LNK juga terus mendorong efisiensi energi dan penggunaan bahan baku yang bertanggung jawab. 

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI