Kisi-Kisi CAT Tes Petugas Haji 2026, Apa Saja Materi yang Wajib Dipelajari?

Nur Khotimah Suara.Com
Rabu, 26 November 2025 | 15:09 WIB
Kisi-Kisi CAT Tes Petugas Haji 2026, Apa Saja Materi yang Wajib Dipelajari?
Ilustrasi kisi-kisi tes CAT petugas haji (kemenag.go.id)

Suara.com - Setelah Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) RI resmi membuka Seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 1447 H/2026 M pada 22 November 2025 lalu, para peserta mulai mencari informasi terkait alur pendaftarannya.

Kisi-kisi tes CAT petugas haji menjadi salah satu informasi yang paling dicari para peserta karena tahap ini biasanya menjadi penentu utama siapa yang berhak melaju ke wawancara.

Tanpa memahami pola soal dan materi yang diujikan, banyak peserta yang akhirnya gugur meski sudah lolos administrasi. Itulah sebabnya mengetahui kisi-kisi sejak awal akan membuat persiapan jauh lebih terarah.

Inilah kisi-kisi CAT beserta materi wawancara seleksi petugas haji 2026 yang penting untuk diketahui.

Alur dan Jadwal Seleksi Petugas Haji 2026

Ilustrasi petugas haji (kemenag.go.id)
Ilustrasi petugas haji (kemenag.go.id)

Seleksi Petugas Haji 2026 mengacu pada mekanisme tahun 2025, dengan proses yang berlangsung bertahap dan sepenuhnya online. Berikut gambaran alur serta jadwalnya:

1. Pendaftaran Tingkat Kabupaten/Kota (22-28 November 2025)

Peserta membuat akun, mengisi data, dan mengunggah dokumen sesuai formasi. Semua berkas wajib selesai sebelum batas waktu.

2. Batas Unggah Berkas (28 November 2025)

Sistem otomatis menutup akses unggah. Peserta yang berkasnya belum lengkap dianggap gugur pada tahap administrasi.

Baca Juga: Syarat dan Dokumen Daftar Petugas Haji 2026, Buka Pendaftaran 22 November 2025

3. Tes CAT Tahap 1 (4 Desember 2025)

Digelar untuk menyaring peserta dari tingkat kabupaten/kota. Tes berlangsung menggunakan sistem komputer.

4. CAT dan Wawancara Tahap 2 Tingkat Provinsi (11 Desember 2025)

Peserta yang lolos tahap pertama mengikuti CAT lanjutan dan wawancara. Penilaian dari dua aspek ini akan menentukan peserta yang layak melaju ke tahap berikutnya.

5. Seleksi PPIH Tingkat Pusat (Desember 2025)

Formasi tertentu akan diseleksi langsung di tingkat pusat, terutama untuk petugas dengan tugas strategis dan spesifik.

6. Pendidikan, Pelatihan, dan Bimtek (Januari-Februari 2026)

Peserta yang lolos final wajib mengikuti pembekalan sebelum bertugas. Di tahap ini akan diperdalam kompetensi teknis, SOP, serta simulasi penanganan jemaah.

Seluruh proses pendaftaran dilakukan melalui situs resmi haji.go.id/petugas. Peserta wajib memeriksa informasi terbaru secara berkala dan mengikuti instruksi sesuai format resmi dari Kementerian Agama.

Kisi-Kisi CAT Petugas Haji 2026

Tugas Petugas Haji, Katanya Gak Wajib Agama Islam (freepik)
Ilustrasi Petugas Haji. (freepik)

Berikut kisi-kisi yang umum muncul berdasarkan pengalaman peserta seleksi sebelumnya dan sumber lainnya.

1. Pengetahuan Umum Kepemerintahan

Materi ini mengukur pemahaman peserta mengenai sistem pemerintah, regulasi, serta struktur organisasi. Topiknya meliputi:

  • Dasar-dasar pemerintahan dan pelayanan publik
  • Tugas dan kewenangan lembaga pemerintah, terutama Kemenag
  • Prinsip pelayanan prima dan etika aparatur

2. Pengetahuan Teknis tentang Haji

Ini adalah materi paling dominan dalam CAT. Pokok materinya sebagai berikut:

  • Rangkaian perjalanan ibadah haji dari embarkasi hingga pemulangan
  • Tugas utama PHD/Petugas Kloter, meliputi pendampingan jemaah, administrasi, koordinasi dengan sektor, hingga penanganan jemaah risiko tinggi
  • Syarat, rukun, dan kewajiban haji (tingkat dasar)
  • Pengetahuan tentang manasik, pergerakan jemaah, dan prosedur kesehatan

3. Logika, Analisis, dan Tes Kompetensi Umum

Materi ini menguji ketelitian dan kemampuan problem solving, di antaranya:

  • Aritmetika dasar (operasi hitung, perbandingan, persentase)
  • Penalaran logis dan analitis
  • Pemahaman bacaan, interpretasi informasi, dan soal-soal numerik

4. Situational Judgment Test (SJT)

Mengukur kemampuan peserta dalam mengambil keputusan saat menghadapi situasi lapangan. Contoh situasi:

  • Menangani jemaah yang tersesat
  • Menghadapi jemaah yang panik atau sedang sakit
  • Mengelola konflik kecil antarjemaah
  • Peserta diminta memilih tindakan paling tepat dan realistis sesuai SOP petugas haji

Materi Wawancara Petugas Haji 2026

Pendaftaran petugas haji 2026 (Instagram)
Pendaftaran petugas haji 2026 (Instagram)

Materi wawancara umumnya berfokus pada empat aspek berikut:

1. Motivasi Menjadi Petugas

Pewawancara ingin mengetahui alasan kamu mendaftar serta kesiapan untuk melayani jemaah secara total.

2. Pengalaman Pelayanan Masyarakat

Pengalaman relevan seperti menjadi pembimbing, relawan, tenaga kesehatan, pengurus masjid, atau tugas pelayanan lainnya sangat mendukung.

3. Pemahaman Tugas dan Tantangan di Lapangan

Hal ini termasuk bagaimana menangani jemaah sakit, lansia, risti, perbedaan karakter, hingga situasi darurat.

4. Kesiapan Fisik, Mental, dan Kedisiplinan

Wawancara sering menyinggung komitmen, kesiapan bekerja dalam tekanan, dan kepatuhan pada aturan.

Itulah kisi-kisi CAT tes petugas haji 2026. Jangan lupa lakukan persiapan yang matang agar berhasil lolos seleksi. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Dini Sukmaningtyas

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI