Siapa Suami Aurelie Moeremans Sekarang? Ternyata Dokter 'Kretek' Terkenal di Amerika

Farah Nabilla Suara.Com
Selasa, 13 Januari 2026 | 11:54 WIB
Siapa Suami Aurelie Moeremans Sekarang? Ternyata Dokter 'Kretek' Terkenal di Amerika
Aureli Moeremans dan Tyler Bigenho (Instagram)

Suara.com - Nama Aurelie Moeremans kembali menjadi perbincangan publik setelah aktris berdarah Belgia–Indonesia itu mengumumkan kehamilan pertamanya. Kabar bahagia tersebut datang tak lama setelah ia resmi menikah dengan Tyler Bigenho pada akhir 2024. Bagi banyak penggemar, kebahagiaan Aurelie hari ini terasa istimewa karena perjalanan hidupnya tak pernah lepas dari cerita pahit yang panjang dan emosional.

Sebelum membina rumah tangga dengan Tyler Bigenho, kehidupan pribadi Aurelie Moeremans sempat diselimuti berbagai kontroversi. Kisah tersebut bahkan ia buka secara jujur dalam memoar berjudul Broken Strings, sebuah buku yang menjadi catatan reflektif atas pengalaman traumatisnya sejak usia remaja.

Konten dalam buku tersebut membuat publik membincangkan kembali hubungan Aurelie Moeremans di masa lalu. Ia pertama kali ramai disorot ketika dikabarkan menjalin hubungan dengan artis Roby Tremonti. 

Keduanya disebut bertemu pada 2009 di sebuah lokasi syuting dan terlibat cinta lokasi. Namun hubungan tersebut menuai penolakan keras dari keluarga Aurelie karena usianya saat itu masih sekitar 15 tahun.

Kolase foto Roby Tremonti dan Aurelie Moeremans.
Kolase foto Roby Tremonti dan Aurelie Moeremans.

Ibunda Aurelie bahkan sampai meminta pendampingan dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) dan Komnas Perlindungan Anak. Hubungan tersebut dinilai tidak sehat dan berisiko bagi masa depan sang aktris muda. 

Aurelie dan Roby disebut sempat menikah pada 2011 tanpa kehadiran keluarga Aurelie. Sang ibu kala itu menuding Roby telah memanipulasi psikologis anaknya. Rumah tangga tersebut bertahan hanya hingga 2013. 

Aurelie akhirnya kembali ke orang tuanya setelah diduga mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Pada 2020, publik kembali dibuat heboh dengan kabar yang menyebut Aurelie berstatus janda. Ia pun mengunggah video klarifikasi untuk meluruskan berbagai spekulasi yang beredar.

Dalam pengakuannya, Aurelie pernah mendatangi seorang pastor di Gereja Katedral Bogor untuk mempertanyakan keabsahan surat pernikahan yang dikeluarkan sebuah gereja di Cibinong. Menurut penuturan Aurelie, pastor tersebut mengakui bahwa surat pernikahan tersebut tidak sah secara gerejawi.

Perilisan buku Broken Strings memicu spekulasi bahwa sosok “Bobby” dalam buku tersebut merupakan Roby. Pasalnya, memoar tersebut mengungkap kisahnya sebagai korban grooming sejak usia 15 tahun, termasuk trauma emosional yang membekas hingga dewasa. Awalnya, Aurelie mengaku hanya menulis buku tersebut sebagai bentuk terapi dan proses penyembuhan diri.

Baca Juga: Siapa Ibu Joshua Suherman? Disebut Jadi Penyelamat Aurelie Moeremans di Broken Strings

Namun, peran Tyler Bigenho menjadi krusial dalam keputusan Aurelie untuk membagikan kisahnya ke publik. Sang suami justru mendorong Aurelie agar berani bersuara, dengan harapan pengalamannya bisa menjadi pelajaran sekaligus penguat bagi korban lain.

Siapa Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Sekarang?

Tyler Bigenho bukan berasal dari dunia hiburan. Ia dikenal sebagai seorang chiropractor asal California yang cukup populer di media sosial. Melalui akun Instagram @drtylerbigenho, TikTok, hingga YouTube, Tyler aktif membagikan konten edukasi seputar kesehatan tulang, sendi, dan saraf.

Julukan “dokter kretek” dari audiens Indonesia pun melekat padanya karena gaya praktik dan edukasi yang mudah dipahami publik.

Tyler Bigenho dan Aurelie Moeremans. [Instagram @drtylerbigenho]
Tyler Bigenho dan Aurelie Moeremans. [Instagram @drtylerbigenho]

Tyler memiliki latar belakang pendidikan ilmu saraf sebelum akhirnya menekuni profesi chiropractor secara profesional sejak 2017. Konsistensinya di dunia kesehatan membuatnya dikenal luas, tidak hanya di Amerika Serikat, tetapi juga oleh audiens internasional.

Menariknya, Tyler memiliki darah multikultural Chinese–Indonesia, yang membuatnya cukup dekat dengan budaya Asia. Kedekatan inilah yang semakin menguatkan hubungannya dengan Aurelie Moeremans.

Tyler menikahi Aurelie Moeremans pada 30 Desember 2024 di California, Amerika Serikat. Prosesi pernikahan digelar sederhana dan intim di Old Orange County Courthouse, hanya dihadiri keluarga dan sahabat terdekat.

Keduanya diketahui telah menjalin hubungan sejak 2022 dan saling mendukung karier masing-masing sebelum akhirnya memutuskan menikah. Sejak tinggal bersama di Amerika Serikat, Aurelie kerap membagikan potret kehidupannya yang lebih tenang dan stabil.

Kehamilan pertama Aurelie menjadi simbol fase baru dalam hidupnya, jauh dari drama masa lalu dan lebih fokus pada pemulihan diri, keluarga, serta masa depan. Pernikahannya dengan Tyler Bigenho disebut membawa kebahagiaan yang berbeda, dari masa lalu yang penuh luka hingga kehidupan baru yang lebih dewasa.

Demikian itu informasi soal siapa suami Aurelie Moeremans sekarang. Dukungannya meyakinkan Aurelie untuk merilis buku telah menciptakan babak baru dalam kehidupan sang aktris.

Kontributor : Mutaya Saroh

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI