-
Foundation SPF melindungi kulit pekerja kantoran dari paparan sinar UV matahari.
-
Lima rekomendasi foundation SPF ini membantu mengontrol minyak dan menyamarkan noda.
-
Kandungan SPF dalam foundation menjaga kesehatan kulit wajah selama bekerja seharian.
Suara.com - Foundation dengan kandungan SPF bisa menjadi pilihan complexion bagi pekerja kantoran dengan aktivitas padat.
Perjalanan berangkat dan pulang kerja serta aktivitas di ruangan dengan cahaya matahari tidak langsung, tetap berpotensi berdampak pada kesehatan kulit wajah.
Selain membantu menyamarkan ketidaksempurnaan kulit, foundation juga memberikan perlindungan dari sinar UV sehingga wajah tetap terlindungi sepanjang hari kerja berkat SPF di dalamnya.
Berikut ini rekomendasi foundation mengandung SPF untuk makeup sehari-hari.
1. Luxcrime Radiant Silk Foundation SPF 50 PA +++

Harga: Rp140.000
Foundation ini memiliki tekstur ringan dengan kandungan anti-polutan yang membantu melindungi kulit dari paparan lingkungan sehari-hari.
Diformulasikan untuk menenangkan kulit, produk ini efektif membantu meredakan kemerahan serta menyamarkan tampilan blemishes. Diperkaya Glycerin, Centella Asiatica Extract, dan Green Tea Extract untuk menjaga kelembapan sekaligus memperkuat skin barrier.
Sudah teruji dermatologi, bersifat vegan, dan aman digunakan oleh pemilik kulit sensitif. SPF 50 PA +++ dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Baca Juga: Bibir Butuh Lip Balm SPF Berapa? Ini 5 Pilihan yang Bagus dan Murah
2. OMG Oh My Glam Coverlast Liquid Foundation

Harga: Rp21.900
OMV Liquid Foundation sudah dilengkapi dengan perlindungan SPF 20 PA++ untuk melindungi kulit wajah dari efek negatif sinar UVA dan UVB.
Dilengkapi dengan formula oil control, foundation ini mampu menahan minyak berlebih dengan hasil akhir matte dan tahan hingga 12 jam. Cocok bagi pekerja dengan aktivitas padat.
Formulanya full coverage mampu menutup noda hitam, bekas jerawat, garis halus, dan ketidaksempurnaan lain pada kulit wajah.
3. Instaperfect Skinfocus Cover Foundation SPF 40 PA+++