Suara.com - Sekitar 300 masyarakat yang berdomisili di Waena yang juga jemaat Gereja Siloam Waena, Distrik Heram, Abepura, Kota Jayapura, menggelar pawai obor paskah, Minggu (5/4/2014) pagi.
Pawai obor paskah berlangsung sejak pukul 03.00-04.30 WIT dengan mengelilingi beberapa titik di Waena, di antaranya sekitar Perumnas I dan II Waena.
Pawai dilakukan untuk memperingati kebangkitan Tuhan Yesus Kristus atau yang dikenal dengan sebutan Paskah.
Setelah pawai, ratusan warga berkumpul di Gereja Siloam lalu beribadah.
Tampak warga memadati ruangan gereja hingga halamannya guna mengikuti ibadah.
Sebagian warga terpaksa berdiri di halaman gereja untuk mengikuti jalannya prosesi ibadah.
Selain ibadah, anak-anak Sekolah Minggu juga melakukan pencarian telur Paskah dalam rangkaian perayaan tersebut.
Sejak pukul 22.00 WIT, warga menggelar malam sabda dan nada rohani hingga pukul 03.00 WIT untuk kemudian dilanjutkan dengan pawai obor paskah dan ibadah.
Rangkaian ibadah peringatan Paskah itu berlangsung khidmat, lancar dan aman. (Antara)