I-Doser Bisa Bikin Pikiran Melayang-layang seperti Pakai Ekstasi

Siswanto Suara.Com
Rabu, 21 Oktober 2015 | 06:41 WIB
I-Doser Bisa Bikin Pikiran Melayang-layang seperti Pakai Ekstasi
Ditresnarkoba Polda Metro Jaya melakukan pemusnahan barang bukti dari tersangka kasus narkotika jenis sabu dan ekstasi jalur Aceh-Jakarta di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (27/5). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]

Suara.com - Deputi Pencegahan Badan Narkotika Nasional, Antar Sianturi, mengatakan i-Doser bukan jenis norkoba, melainkan gelombang magnetik yang dapat merusak saraf otak jika dinikmati terus.

"Bukan jenis narkoba, i-Doser sejenis yang mempengaruhi otak melalui gelombang magnetik," ujar Antar Sianturi kepada suara.com di gedung DPP Partai Demokrat, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Selasa (20/10/2015).

Narkoba merupakan zat adiktif berbahaya yang dapat merusak saraf otak, kalau I-Doser ialah gelombang magnetik yang kalau terus dinikmati dapat mempengaruhi saraf otak.

Antar Sianturi mengatakan jika i-Doser terus dinikmati, pikiran orang yang menikmati akan terasa melayang-layang. Gelombang magnetik akan bereaksi seolah-olah membuat penikmatnya seperti menikmati ekstasi.

"Pikiran akan melayang, karena berawal dari pikiran maka dari pikirannya bisa melayang-layang," katanya.

Aplikasi i-Doser bisa di-download di internet ke ponsel. Kehadiran aplikasi ini telah meresahkan sebagian orangtua di Ibu Kota Jakarta.

Merespon keresahan masyarakat, Kementerian Komunikasi dan Informatika telah memblokir situs i-Doser. (Muhamad Ridwan)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI