Ratusan Warga Masih Padati Lokasi Penemuan Bom di Bekasi

Sabtu, 10 Desember 2016 | 22:33 WIB
Ratusan Warga Masih Padati Lokasi Penemuan Bom di Bekasi
Aparat kepolisian berjaga di TKP penemuan bom di Jalan Bintara VIII, Bekasi, Sabtu (10/12/2016) [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Ratusan warga memadati lokasi penemuan bom di Jalan Bintara VIII, Kelurahan Bintara Jaya, Bekasi Barat, Kota  Bekasi, Sabtu (10/12/2016), usai dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Mereka masih mengerubungi rumah bertingkat bercat pink dan biru. 
 
Aparat kepolisian pun masih dijaga-jaga di lokasi tersebut. Sebelumnya,  kepolisian menutup akses dengan garis polisi untuk melakukan olah TKP. 
 
Kapolres Bekasi Kota Komisaris Besar Umar Surya Fana mengatakan tetap memberikan pengawalan kepada penghuni untuk mengamankan barang berharga. 
 
"Kita fasilitasi mereka yang ngontrak (ngekos) di kamar lain untuk bisa ambil barang di lokasi jaga total," ujar Umar di lokasi. 
 
Sebelumnya Tim Densus 88 menangkap tiga terduga teroris,  dua laki-laki berinisial NS dan AS. Sedangkan satu lagi berjenis kelamin perempuan inisial DYN.
 
Tim Gegana Polda Metro Jaya telah meledakkan satu dari tiga bom aktif yang ditemukan di rumah kontrakan di Jalan Bintara jaya VIII,  Bintara Jaya, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Sabtu (10/12/2016).
 
Bom tersebut diledakkan pukul 19.20 WIB dengan menggunakan sebuah tabung pengaman yang terpasang di mobil Tim Gegana.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI