Anies Baswedan: Tanda Kemenangan Semakin Tampak

Rabu, 25 Januari 2017 | 04:31 WIB
Anies Baswedan: Tanda Kemenangan Semakin Tampak
Anies Baswedan di Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2017). [suara.com/Dian Rosmala]

Suara.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan optimis akan menang bersama calon wakilnya, Sandiaga Uno. Pada 15 Febuari 2017, mereka akan mengadakan syukuran.

Di hari itu, warga Jakarta menentukan pilihan gubernur dan wakil gubernur.

"Kita memang menyaksikam beberapa minggu terakhir nuansa pergerakan di lapangan terasa sekali berbeda. Kita mengatakan kampanye ini bernuansa gerakan, dibangun secara bertahap dan puncaknya 15 Februari. Maka tanda-tanda kemenangan itu makin tampak," kata Anies di kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (24/1/2017) malam.

Menurut Anies, gerakan kampanye yang dilakukan berangkat dari ketulusan para relawan. Bukan karena iming-iming uang atau janji-janji lainnya.

"Bukan didorong kerja kaum profesional dan gelontoran uang dari atas, tapi kerja ikhlas masyarakat yang menginginkan perubahan," ujar Anies.

Lebih lanjut, Anies mengatakan pihaknya sudah tidak sabar menjemput tanggal 15 Februari, yang merupakan hari penentu siapa yang akan menjadi gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.

"Kita nggak sabar lagi. Momentumnya di sana (15 Februari), Insya Allah tanggal 15 malam kita akan syukuran," kata Anies.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI