Sontak saja review polisi tidur ini langsung menuai beragam komentar warganet. Termasuk warganet yang mengaku turut lelah mengikuti perjalanan tersebut lantaran bertemu banyak polisi tidur.
"Polisi tidurnya gamau bangun, ga dibangunin ayang wkwk," seloroh warganet.
"Kalo ga di buat polisi tidur, banyak bocil pembalap," komentar seorang warganet, serius menerangkan fungsi-fungsi polisi tidur tersebut.
"Gua yang nonton aja capek, ga abis-abis. Gimana yang lewat jalan situ ya ," ujar warganet.
"Pegel juga kali ya kalo banyak begitu," imbuh yang lain.
"Saking gabutnya ni orang, tapi lebih gabut aku, aku tonton sampai selesai ," ungkap warganet.
"Pak Gojek / Grab ketar ketir bawa food lewat situ ," timpal yang lainnya.
Untuk video selengkapnya bisa disaksikan di sini.