Pada saat terbenamnya matahari atau bertepatan pada adzan Maghrib, seorang muslim dapat membatalkan puasanya dengan membaca doa berbuka puasa Ayyamul Bidh berikut ini.
"Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin"
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih".
Nisfu Syaban
Nisfu Syaban merupakan malam pergantian catatan amalan selama satu tahun dengan catatan baru. Nisfu Syaban menjadi malam yang mulia untuk memulai pencatatan amalan baik bagi seorang muslim.
Malam Nisfu Syaban bertepatan pada 15 Syaban atau 18 Maret 2022 mendatang. Adapun amalan-amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan pada malam Nisfu Syaban diantaranya adalah membaca Surat Yasin sebanyak tiga kali, melakukan puasa sunnah Nisfu Syaban
Demikian ulasan mengenai bacaan niat puasa Ayyamul Bidh bulan Syaban 2022 beserta jadwalnya. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu!