Bocil Main Kapal-kapalan Pakai Kasur, Berakhir Terbawa Ombak Ngambang di Tengah Laut, Publik sampai Melongo

Selasa, 22 Maret 2022 | 15:25 WIB
Bocil Main Kapal-kapalan Pakai Kasur, Berakhir Terbawa Ombak Ngambang di Tengah Laut, Publik sampai Melongo
Bocil Main Kapal-kapalan Pakai Kasur, Berakhir Terbawa Ombak Mengambang di Tengah Laut (instagram/@andreli_48)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Petugas Lanal dan penjaga pantai akhirnya berhasil mengevakuasi bocah-bocah itu ke tepian.

Bocil Main Kapal-kapalan Pakai Kasur, Berakhir Terbawa Ombak Mengambang di Tengah Laut (instagram/@andreli_48)
Bocil Main Kapal-kapalan Pakai Kasur, Berakhir Terbawa Ombak Mengambang di Tengah Laut (instagram/@andreli_48)

"Ternyata anak-anak kecil. Bukan cuma main getek tapi main kasur," ucap pria yang merekam.

Beruntung, bocah-bocah yang main perahu getek dengan kasur itu terlihat oleh penjaga pantai sehingga bisa terselamatkan.

Di atas kasur biru yang mengambang di lautan itu terdapat tiga bocil yang terlihat duduk santai saat sudah sampai ke tepian.

Saat ditanya, bocah-bocah kecil itu mengaku tidak ada yang bisa berenang. Mereka nekat naik kasur di laut dan tidak terpikirkan bahwa mereka bisa terbawa ombak.

Para bocil itu langsung di bawa ke tepi pantai oleh para petugas.

"Ini untungnya bisa terlihat oleh penjaga pantai, kalau enggak bisa hanyut," ucap perekam.

Sontak, kejadian itu langsung menuai beragam komentar dari warganet.

"Astaga kasurnya masih bagus layak pakai.. Kok iso dibawa ke laut jadi kapal kapalan to le le," tulis salah seorang warganet.

Baca Juga: Viral Video Tiga Anak dan Seorang Pria Dewasa Main Air Hujan, Ingatan Netizen Dibawa Time Travel ke Masa Kecil nan Indah

"Diam tak bersuara, bergerak mengarungi samudra," komentar warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI