Doa Sholat Gerhana Bulan dan Tata Caranya yang Benar, Tunaikan Malam Ini!

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 08 November 2022 | 07:01 WIB
Doa Sholat Gerhana Bulan dan Tata Caranya yang Benar, Tunaikan Malam Ini!
Ilustrasi Berdoa - doa sholat gerhana bulan (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagaimana doa sholat gerhana bulan yang benar? Simak penjelasan berikut ini agar nanti malam bisa memanjatkan doa dan sholat gerhana bulan (khusuf). 

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) telah menyatakan bahwa akan ada gerhana bulan total pada Selasa (8/11/2022) hari ini. Menurut laman lapan.go.id, gerhana bulan total dapat disaksikan di seluruh Indonesia kecuali, Aceh, Sumatra Utara, Sumatra Barat dan Bengkulu. Durasi gerhana bulan total selama 1 jam 24 menit 58 detik dan durasi umbra selama 3 jam 39 menit 50 detik. 

Sebagai informasi, tahap terjadinya gerhana bulan yaitu meliputi fase awal penumbra yakni saat bulan memasuki bayangan luar bumi. Kemudian dilanjutkan dengan fase awal gerhana sebagian atau bulan memasuki bayangan gelap bumi atau umbra.

Selanjutnya fase puncak gerhana bulan total atau saat dalam bayangan gelap bumi sehingga tampak berwarna merah. Lalu diakhiri dengan fase akhir gerhana bulan yaitu fase penumbra yang sudah sepenuhnya keluar dari bayangan bumi.

Sebagai umat muslim, fenomena gerhana bulan disunnahkan untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT, salah satunya dengan menunaikan shalat gerhana bulan. Hal ini sebagaimana dalam hadist, "Jika kalian melihat gerhana tersebut, maka sholatlah." (HR. Bukhari no. 1043)

Adapun hadist lain yang diriwayatkan oleh Aisyah radhiyallahu ‘anha sebagai berikut.

"Sesungguhnya matahari dan bulan adalah dua tanda di antara tanda-tanda kekuasaan Allah. Gerhana ini tidak terjadi karena kematian seseorang atau lahirnya seseorang. Jika melihat hal tersebut maka berdoalah kepada Allah, bertakbirlah, kerjakanlah sholat, dan bersedekahlah." (HR Bukhari). 

Lantas bagaimana tata cara sholat gerhana beserta doa yang dipanjatkan? Simak ulasannya berikut ini.

Niat Sholat Gerhana

Baca Juga: Waktu Terbaik Sholat Gerhana Bulan Sesuai Sunnah

- Niat sholat gerhana untuk imam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI