Nikita pun sampai keheranan mengapa Lolly yang merupakan anak kandungnya bisa dibilang sebagai anak pintar.
"Gue pun bingung, itu kan keturunan gue. Gue aja nggak pintar-pintar amat. Tapi, kok anak gue yang nomor 1 perempuan ini kok (pinter banget). Gue aja setiap ambil raport Lolly itu melongo masa sih masa sih dan gue selalu lihat nilainya 9 9 10," tambah artis yang kerap disapai Nyai itu.
"Dia juga bisa tiga bahasa, bahasa Prancis, bahasa Korea dan bahasa Inggris mau meninggal nggak? Gue aja nggak pernah ngajarin. Tapi, kalau di rumah ya gue sebagai ibu ya mencoba memberikan contoh yang baik," kata dia.