Jadwal Pengumuman Hasil SNBT 2024, Kapan? Ini Tanggal Gelombang 1 dan 2

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 07 Mei 2024 | 12:09 WIB
Jadwal Pengumuman Hasil SNBT 2024, Kapan? Ini Tanggal Gelombang 1 dan 2
Ilustrasi jadwal Pengumuman Hasil SNBT 2024 (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

6. Terakhir, simpan file PDF sertifikat UTBK SNBT 2023 di perangkat Anda.

Cara Mengunduh Pengumuman Hasil Seleksi SNBT 2024

Peserta juga bisa mengunduh melalui link pengumuman hasil seleksi SNBT dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Akses situs pengumuman hasil seleksi SNBT
  • Inputkan 12 digit nomor peserta dan tanggal lahir di kotak yang tersedia
  • Tandai pernyataan yang menyatakan bersedia dibatalkan status penerimaannya jika di masa depan ditemukan kecurangan dalam UTBK
  • Klik "Tampilkan Hasil"
  • Sertifikat UTBK-SNBT akan tampil memenuhi halaman situs
  • Pilih opsi "Download" untuk menyimpan sertifikat UTBK ke ruang penyimpanan perangkat.

Sistem Penilaian UTBK-SNBT 2024

Untuk memperoleh nilai tertinggi dalam UTBK SNBT 2024, peserta harus memahami cara penilaian yang diterapkan. Berikut adalah beberapa aspek krusial yang terkait dengan sistem penilaian:

1. Sistem Penilaian Tanpa Minus

Pada UTBK SNBT 2024, tidak terdapat pengurangan skor (sistem minus). Dengan kata lain, jika peserta menjawab salah, tidak akan ada pengurangan skor yang diterapkan. Peserta disarankan untuk merespons setiap pertanyaan dengan lengkap untuk meningkatkan kemungkinan memperoleh skor tambahan dari jawaban yang tepat.

2. Penerapan Item Response Theory (IRT)

UTBK SNBT 2024 menerapkan sistem Item Response Theory (IRT) untuk mengevaluasi bobot soal yang dijawab oleh peserta. Dalam IRT, setiap pertanyaan memiliki bobot yang bervariasi, tergantung pada respons dari semua peserta.

Baca Juga: Daftar PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Pakai Nilai UTBK

Bobot ini akan ditetapkan setelah proses UTBK selesai. Jika sebuah pertanyaan yang dijawab banyak dengan benar, bobotnya akan rendah; dan sebaliknya, jika banyak dijawab dengan salah, bobotnya akan tinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI