Soksi Ingin Dorong Airlangga Jadi Ketum Golkar Lagi Periode Selanjutnya

Kamis, 09 Mei 2024 | 21:27 WIB
Soksi Ingin Dorong Airlangga Jadi Ketum Golkar Lagi Periode Selanjutnya
Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto. [Suara.com/Novian]

Suara.com - Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) yang merupakan sayap partai Golkar menyatakan dukungan kepada Airlangga Hartarto agar kembali menjadi Ketua Umum Golkar periode selanjutnya. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu diharapkan bisa kembali terpilih pada Musyawarah Nasional (Munas) mendatang.

Ketua Umum SOKSI, Ali Wongso mengatakan ingin mendeklarasikan dukungan kepada Airlangga pada acara halalbihalal di kantor DPP Golkar, Palmerah, Jakarta Barat pada Kamis (9/5/2024). Namun, Airlangga tak hadir dalam acara itu.

Ali pun meminta nantinya diatur agenda deklarasi selanjutnya yang dihadiri oleh Airlangga secara langsung.

"Jadi tegasnya, kita dukung pak Airlangga jadi Ketum DPP partai Golkar 2024-2029 tapi formal penyerahan kepada ketum ada waktu ditentukan segera," ujar Ali di lokasi.

"Seyogyanya dibacakan pimpinan soksi yg sudah diputuskan tanggal 4 Mei lalu dalam rapat pleno yang diperluas. Dan nanti dibacakan oleh forum yang segera kita buat. Dan Insyallah tempatnya disini," tuturnya menambahkan.

Ali mengatakan, pihaknya sudah sejak awal pada periode awal mendukung Airlangga sebagai Ketum pada Munas lima tahun lalu.

"2019 kita dukung penuh bersama Tri karya lainnya. Dan soksi yang mendukung ini adalah soksi yang sah. Atau diakui oleh negara. Berdasarkan hukum berlaku," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI