Selain mendapatkan diskon untuk part tertentu, konsumen yang melakukan service booking juga akan mendapatkan diskon jasa 10 persen. Diskon tersebut berlaku untuk penggantian spare part yang terdapat di Kalender Lebaran Service Fair.
3. Diskon Ban Hingga 30 persen

Bagi konsumen yang melakukan transaksi pembelian ban Bridgestone dan Dunlop di periode program ini, akan mendapatkan diskon ban hingga 30 persen. Diskon ini hanya berlaku untuk konsumen Pajero Sport, All New Pajero Sport, Xpander, dan Xpander Cross. Harga diskon sudah termasuk biaya pasang, balancing, pentil ban dan pajak. Selain itu, konsumen akan mendapatkan hadiah menarik berupa payung, lunch box, dan goodie bag (syarat dan ketentuan berlaku) selama persediaan masih ada.