Mitsubishi
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia atau MMKSI memberikan program spesial cicilan bunga ringan, cashback, pilihan tipe pembiayaan dan lainnya. Serta layanan purna jual, suku cadang, paket perawatan kendaraan, Mitsubishi Motors Genuine Oil dan lainnya.
Hyundai
Tersedia lucky dip atau undian langsung berupa smartphone Samsung Galaxy Flip 3, Samsung Galaxy Watch hingga voucher BBM bagi setiap konsumen yang membeli kendaraan apa saja.
Bagi pembeli Hyundai gratis satu tahun asuransi, khusus pembelian di IIMS Hybrid 2022 dan gratis part dan perawatan untuk Hyundai Creta selama 3+1 atau 60.000 km.
Wuling
Memberikan promo spesial khusus IIMS Hybrid 2022 untuk semua tipe produk, gratis biaya servis berkala sampai dengan empat tahun atau 50.000 km, dan harga spesial New Wuling Cortez mulai dari Rp 273.800.000.
Khusus peserta test drive berhak mendapatkan hadiah melalui lucky dip bernilai total jutaan rupiah.
![MG 5 GT ditawarkan dengan harga Rp 339,9 juta untuk varian Activate, Rp 359,9 untuk varian Ignite, dan Rp 399,9 untuk Magnify sebagai varian tertinggi [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/31/49133-iims-2022-m-5-gt-suaradotcom-01.jpg)
MG
Baca Juga: Masuk Indonesia, SVARTPILEN 250 Dibanderol Rp 98 Juta
Tersedia Infinite Drive promo yang menjadi program unggulan MG dalam IIMS Hybrid 2022. Juga garansi dan biaya perawatan gratis hingga 50.000 km atau empat tahun termasuk suku cadang. Voucher roof rack Thule senilai Rp 2 juta.
Chery
PT Chery Motor Indonesia yang telah resmi kembali ke pasar Indonesia memberikan program menarik hadiah tiga unit smartphone. Juga berbagai undian menarik.
BMW
Tersedia undian iPhone 13 mini jika konsumen melakukan pembelian melalui Tokopedia. Sementara konsumen yang melakukan transaksi melalui fasilitas kredit dari Astra Credit Companies (ACC) mendapatkan undian Samsung Galaxy Z Fold dan Apple Watch.