blokTuban.com – Tim paralayang Kabupaten Tuban meraih hasil yang cukup memuaskan di Liga Paralayang Seri Ke-3 Zona Jatim yang diselenggarakan di Jember, 18–20 November 2022.
Tim paralayang asal Bumi Ronggolawe itu berhasil mendapatkan dua medali kategori kelas putri umum dengan medali emas dan perak.
“Alhamdulilah tim paralayang Tuban berhasil menyabet dua medali dalam kejuaran paralayang di Jember,” ucap Masrondi pelatih tim paralayang Tuban kepada blokTuban.com, Selasa (22/10/2022).