Bogordaily.net – Kabar duka kali ini datang dari penyanyi dangdut senior tanah air. Neneng Anjarwati meninggal dunia pada Rabu, (14 Juli 2021).
Berita ini diinformasikan pertama kali oleh Elvy Sukaesih lewat postingan di akun Instagramnya.
“Innalilahi wainnailaihi rojiun. Turut berduka cita yang mendalam atas wafatnya Pedangdut Tanah Air Neneng Anjarwati @nenenganjarwati13_real,” tulis Elvy Sukaesih di keterangan caption.