Bogordaily.net – Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Rino Indira Gusniawan bersama sejumlah pegawai melakukan bersepeda keliling santai di sekitar Kota Bogor.
Hal itu dilakukan sekaligus meninjau pelaksanaan pembangunan Reservoir Jabaru 2 × 1500 m3. Dimana start bersepeda dari kantor pusat di Jalan Siliwangi 121 Sukasari menuju Pasirkuda Bogor Barat.
Kemudian rombongan bergerak ke RW7, Kelurahan Panaragan, Bogor Tengah untuk membagikan paket sembako dan berdialog dengan warga.