.
Padang, fajarsumbar.com - Luar Biasa, kafilah Provinsi Sumatera Barat menjadi juara umum dalam Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVIII Tingkat Nasional 2020 setelah menempatkan sejumlah anggota kontingennya menjadi yang terbaik di nomor-nomor yang diperlombakan.
Dalam rangkaian acara penutupan MTQN 2020, di Masjid Raya Sumatera Barat, Sumbar, Jumat (20/11/2020) malam, Sumbar menjadi yang terbaik diikuti berurutan juara dua kafilah dari DKI Jakarta dan juara tiga Jawa Timur.
Di rangking 4-10 berturut-turut ditempati kontingen Jawa Barat, Kepulauan Riau, Sumatera Utara, Banten, Riau, Nusa Tenggara Barat, dan Kalimantan Barat.