Dinas Penataan Ruang Makassar Rampungkan Digitalisasi Peta Lorong Wisata

Editor : Awy Fobiz.id, Makassar —  Dinas Penataan Ruang Kota Makassar menargetkan digitasi peta Lorong Wisata rampung Senin, 20 Juni 2022. Sebanyak Artikel Dinas Penat

fobizid
Senin, 20 Juni 2022 | 12:02 WIB
Dinas Penataan Ruang Makassar Rampungkan Digitalisasi Peta Lorong Wisata
Sumber: fobizid

Fobiz.id, Makassar —  Dinas Penataan Ruang Kota Makassar menargetkan digitasi peta Lorong Wisata rampung Senin, 20 Juni 2022.

Sebanyak 15 orang tenaga operator dikerahkan untuk mengumpulkan dan mengolah data secara digital dari lorong ke lorong yang tersebar di 15 kecamatan, dan 153 kelurahan dengan total jumlah lorong sebesar 1.061 lorong.

“Progres pekerjaan digitasi peta Lorong Wisata per tanggal 17 Juni 2022, Pukul 23.00 Wita sudah mencapai 74% jika dinominalkan mencapai 787 dari 1.061 lorong yang terdata. Kami menargetkan rampung hari Senin, dan siap untuk diakses,” terang Kadis Penataan Ruang Pemkot Makassar, Fahyuddin, Sabtu (18/06).

BERITA LAINNYA

TERKINI