Semarang, Jatengnews.id – Salah satu bangunan yang terkenal angker di Kota Semarang, Citischool Semarang kini sudah rata dengan tanah.
Pantauan Jatengnews.id, penampakan gedung sekolah megah yang terletak di Jalan Yos Sudarso no. 9 Semarang itu kini hanya tersisa runtuhan bangunan dan sejumlah alat berat masih di sekitar lokasi, Senin (24/01/2022).
Seperti diketahui, Citischool Semarang beberapa waktu lalu terkenal bukan karena kemegahan bangunannya, melainkan cerita-cerita seram seputar hantu yang ada.