3 BNI Agen46 Papua-Papua Barat Dapat Reward Kompetisi Pengumpulan Iuran JKN “Jika dilihat dari capaian angka tahun lalu, peningkatannya (transaksi iuran JKN) mencapai 2,5 hingga 3 kali lipat dibandingkan tahun ini,” ujar Budi. BISNIS By Redaksi On 2 Sep 2022 Foto bersama 3 BNI Agen46 usai menerima reward kompetisi pengumpulan iuran JKN. (Dok BPJS Kesehatan) 76 Share
KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Tiga BNI Agen46 Papua-Papua Barat mendapat reward dalam kompetisi pengumpulan iuran Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), Kamis 1 September 2022.
Reward diberikan BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Papua dan Papua Barat bersama BPJS Kesehatan Cabang Jayapura serta PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Kantor Wilayah 16 Papua dan Papua Barat.
Kepala BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Papua dan Papua Barat, Budi Setiawan mengatakan, dukungan BNI Agen46 merupakan salah satu upaya untuk memastikan iuran JKN dapat terkumpul dengan maksimal.