KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan tidak akan membuka perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXIX 2022 di Provinsi Kalimantan Selatan.
Open ceremony MTQ Nasional XXIX di Kalsel akan diresmikan oleh Wakil Presiden, KH Ma’ruf Amin di Kiram, Kabupaten Banjar, Kalsel, Rabu (12/10/2022) malam.
Kepastian ketidakhadiran RI 1 itu disampaikan oleh Dirjen Binmas Islam Kamaruddin Amin. Dirjen Binmas Islam Kemenag RI mengatakan pembukaan MTQ Nasional ke XXIX di Kalsel akan dibuka langsung oleh Wapres, KH Ma’ruf Amin.
“Insyaallah open ceremony berjalan lancar, pembukaannya akan dibuka langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia pada pukul 20.00 Wita,” katanya.