PADANG, KLIKPOSITIF-- Pekan depan, Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang akan melakukan vaksinasi terhadap tenaga kesehatannya.
"Tenaga kesehatan kami sebanyak dua ribu orang yang akan divaksin dan kami rencanakan akan melakukannya pekan depan," kata Direktur Utama RSUP M Djamil Padang, Yusirwan kepada klikpositif.com, Kamis 14 Januari 2021.
Ia merencanakan akan melakukan vaksinasi pada Senin 18 Januari 2021 mendatang di Rumah Sakut terbesar di Sumatera Barat itu.