Petani di Boalemo Titip Harapan Jika Marten Taha Maju Gubernur

Marten Taha diharapkan memprioritaskan sektor pertanian di kabupaten Boalemo jika dirinya nanti terpilih menjadi Gubernur provinsi Gorontalo di tahun 2024.

ligo
Selasa, 19 Juli 2022 | 16:26 WIB
Petani di Boalemo Titip Harapan Jika Marten Taha Maju Gubernur
Sumber: ligo

Gorontalo – ligo.id – Marten Taha diharapkan memprioritaskan sektor pertanian di kabupaten Boalemo jika dirinya nanti terpilih menjadi Gubernur provinsi Gorontalo di tahun 2024.

Pertanian bagi warga kecamatan Mananggu yang jumlah penduduk sekira 12.854 jiwa itu rata-rata menggantungkan diri pada sektor pertanian.

Seorang warga desa Bendungan, Megawati menuturkan, pertanian bukan hanya sebatas profesi lagi, tapi sudah menjadi kebutuhan.

“Pertanian bukan hanya berbicara soal kapan kami harus menanam dan panen, tetapi melalui pertanian ini kami bisa bertahan hidup, menyekolahkan anak-anak kami agar masa depan mereka bisa terjaga, tidak akan seperti kami. Sehingga, jika kemudian satu diantara kebutuhan pertanian ini hilang, maka punah juga harapan dan masa depan kami dan anak-anak kami,” ucapnya saat silaturahmi bersama Marten Taha.

BERITA LAINNYA

TERKINI