Makassar – ligo.id – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meminta guru-guru pada UPT Satuan Pendidikan SMA/SMK/SLB se Sulsel agar memaksimalkan proses pengajaran kepada siswa.
Selain melakukan pengajaran dengan baik, Guru diminta mengerti bebagai jenis kecerdasan siswa, serta dapat mentransfer ilmu dengan metode yang baik sehingga siswa betul-betul paham.
Tahun ini program inovasi Smart School: Satu Standar, Satu Guru, Satu Sulsel telah dilaksanakan di sekolah-sekolah. Program ini hadir untuk merata kualitas pendidikan di Sulsel serta guru terbaik dapat memberikan pelajaran dengan pendekatan digital.