Bencana Banjir dan Longsor, 3 Dusun di Mamasa Terisolir

Tiga dusun yang terisolir, hingga kini yakni Dusun Malluaya, Dusun Rattedonan, dan Dusun Talmin.

pojokcelebes
Minggu, 11 Oktober 2020 | 09:33 WIB
Bencana Banjir dan Longsor, 3 Dusun di Mamasa Terisolir
Sumber: pojokcelebes

MAMASA,pojokcelebes.com | Banjir bandang dan tanah longsor yang melanda  Desa Rippung, Kecamatan Messawa, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, Kamis malam (8/10) tak hanya merusak puluhan hektar persawahan milik warga tetapi juga mengakibatkan tiga dusun terisolasi.

Tiga dusun yang terisolir, hingga kini yakni Dusun Malluaya, Dusun Rattedonan, dan Dusun Talmin. Diketahui jalan menuju tiga dusun tersebut tertutup material longsoran berupa tanah liat bercampur pohon tumbang.

Selain mengakibatkan tiga dusun terisolir puluhan hektar Tanaman padi siap panen juga mengalami gagal panen karena tersapu banjir.

BERITA LAINNYA

TERKINI