Seru Jambi, Sengeti – Kecelakaan maut kembali terjadi di wilayah hukum Polres Muarojambi. Kali ini, pengendara sepeda motor, Warga Lebak Bandung, Kota Jambi tewas terlindas truk batubara.
Dari data Serujambi.com dilapangan, kejadian ini terjadi pada Senin (18/2/2019), sekitar pukul 11.00 WIB di Desa Mendalo Indah, Kecamatan Jaluko, Muarojambi.
Wono, salah satu warga yang melihat kejadian mengatakan, kecelakaan ini bermula saat pengendara sepeda motor merek Yamaha Mio S bernopol BH 4304 ZS melaju dari arah Kota Jambi menuju Muara Bulian.
Setibanya di desa Mendalo Indah, pengendara tersebut ingin memotong truk batubara bernopol BM 8559 TU dari arah sebelah kiri, namun naasnya, pengendara tersebut terjatuh dan hingga terlintas truk batubara yang tidak bermuatan tersebut.