Marquez Incar Kemenangan pada Balapan ke-100 di MotoGP Ceko

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Kamis, 02 Agustus 2018 | 13:31 WIB
Marquez Incar Kemenangan pada Balapan ke-100 di MotoGP Ceko
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, merayakan kemenangan menjuarai MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Minggu (15/7/2018). [AFP/Robert Michael]

Suara.com - Marc Marquez kembali difavoritkan memenangi balapan MotoGP seri berikutnya yang akan digelar di Sirkuit Brno, Ceko, 3-5 Agustus 2018.

Status favorit ini bukan tanpa alasan. Tercatat, dari sembilan seri yang sudah berlangsung, lima diantaranya dimenangi Marquez—MotoGP AS, Spanyol, Prancis, Belanda, dan Jerman.

Ada satu yang istimewa juga untuk Marquez pada balapan MotoGP Ceko akhir pekan nanti. Balapan tersebut akan menjadi yang ke-100 selama kariernya di kelas MotoGP.

Baca Juga: Jadi Pembawa Api Abadi Asian Games 2018, Olivia Zalianty Terharu

Tentunya Marquez ingin mewarnai balapan ke-100 dalam kariernya itu dengan menjadi yang pertama masuk garis finis.

Terlebih musim lalu dia keluar sebagai kampiun di sirkuit yang memiliki panjang 5,403 km dan 15 tikungan (9 kanan, 6 kiri) tersebut.

"Kami tiba di Brno dalam suasana percaya diri, setelah memenangi dua balapan terakhir yang situasinya sangat berbeda," ujar Marquez, dikutip dari laman resmi Honda MotoGP, Kamis (2/8/2018).

"Liburan selama beberapa hari ini juga sangat baik untuk mengisi ulang energi, guna mempersiapkan paruh kedua musim yang berjalan sangat lama karena ada 10 seri, dan tidak mudah sama sekali untuk dijalani," sambungnya.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia : Jadwal Wakil Indonesia di Babak Ketiga Hari Ini

"Target di hari Minggu nanti adalah mencoba meraih kemenangan. Tapi, jika situasinya tidak memungkinkan, kami akan berusaha mencari hasil yang sebaik mungkin," pungkas Marquez.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI