Hasil NBA: Washington Wizards Hentikan 24 Kemenangan Kandang Utah Jazz

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 13 April 2021 | 12:32 WIB
Hasil NBA: Washington Wizards Hentikan 24 Kemenangan Kandang Utah Jazz
Pemain Washington Wizards Bradley Beal ketika menghadapi Utah Jazz di Capital One Arena, Washington, DC, 18 Maret 2021. (Getty Images via AFP/PATRICK SMITH)

Suara.com - Bradley Beal tampil gemilang dengan mencetak 34 poin guna mengantarkan Washington Wizards mengalahkan Utah Jazz 125-121 di Vivint Arena, Salt Lake City, Utah, Senin malam waktu setempat.

Kemenangan ini sekaligus mengakhiri perjalanan Jazz memenangkan 24 pertandingan kandang berturut-turut.

Russell Westbrook mengemas 25 poin, 14 rebound dan 14 assist, Daniel Gafford membukukan poin terbanyaknya musim ini dengan 15 points dan Robin Lopez serta Davis Bertans masing-masing menyumbangkan 10 poin untuk Washington.

Seperti dimuat Antara laman NBA, Wizards mengalahkan Jazz setelah mencatat efektivitas 52 persen dan 47 persen pada lemparan tiga angka.

Donovan Mitchell membukukan 42 poin dan Bojan Bogdanovic mempersembahkan 33 poin tetapi tak bisa menghindarkan Utah dari kekalahan.

Joe Ingles menceploskan 18 poin, tetapi Jazz malah menghentikan dua kemenangan berturut-turut yang sekaligus untuk pertama kalinya pada 2021 menelan kekalahan di kandang sendiri.

Jazz sempat bangkit mengejar setelah tertinggal 19 poin pada kedudukan 119-121. Mitchell melepaskan layup pada 12,3 detik terakhir.

Tetapi Beal mencetak angka dari dua lemparan bebas pada 11,5 detik tersisa. Bogdanovic gagal memasukkan sebuah lemparan tiga angka, sebaliknya Westbrook mempersembahkan dua lemparan bebas untuk memastikan kemenangan Wizards.

Baca Juga: Hasil NBA: DeMar DeRozan Bantu Spurs Bungkam Magic

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI