Perluas Jangkauan Pembinaan, PBSI Gelar Festival SenengMinton di Purwokerto

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 09 November 2025 | 08:18 WIB
Perluas Jangkauan Pembinaan, PBSI Gelar Festival SenengMinton di Purwokerto
SenengMinton 2025 Purwokerto diikuti 480 siswa SD dari 16 sekolah. [Dok. Istimewa]
Baca 10 detik
  • SenengMinton 2025 Purwokerto diikuti 480 siswa SD dari 16 sekolah.
  • Djarum Foundation dan Pengprov PBSI Jateng menekankan pentingnya pembinaan bulu tangkis sejak dini.
  • Purwokerto dipilih karena semangat bulu tangkis di tingkat sekolah dinilai sangat kuat.

Service to Target

Shuttle Run

Pyramid Shuttlecock

Throwing the Shuttlecock

Zig Zag Run

Untuk kelas 1 dan 2, permainan Service to Target tidak disertakan.

Setiap game memiliki tujuan berbeda—mulai dari melatih koordinasi, ketepatan, kelincahan, hingga pengenalan teknik dasar bulu tangkis. Semua peserta harus menekan tombol timer setelah menyelesaikan seluruh rintangan.

Komposisi peserta dari setiap sekolah juga bervariasi: kelas 1 mengirimkan 6 siswa, kelas 2 mengirimkan 10 siswa, dan kelas 3 mengirimkan 14 siswa.

Setelah Purwokerto, rangkaian SenengMinton 2025 akan berlanjut ke Semarang (20 November) dan Magelang (11 Desember).

Baca Juga: PBSI Berambisi Kembalikan Indonesia Open Jadi Turnamen Bulutangkis Terbaik Dunia

Tak hanya siswa, pihak sekolah pun menunjukkan dukungan kuat, salah satunya SDN Pangebatan yang mengirim 30 siswa.

Guru olahraga SDN Pangebatan, Nely Fajrijah, menuturkan bahwa sekolahnya memang memiliki ekstrakurikuler bulu tangkis rutin.

“Kebetulan di sekolah kami menggunakan Balai Desa Pangebatan untuk berlatih bulu tangkis dan respon para siswa sangat antusias. Mereka belajar bagaimana cara memegang raket, cara melempar kok melewati net hingga service,” kata Nely.

"Saya berharap siswa yang ikut Festival SenengMinton tidak hanya berhenti di sini tapi bisa meneruskan bergabung dengan klub, apalagi melihat dukungan penuh dari orang tua jadi saya yakin mereka bisa menggapai impian mereka jadi atlet bulu tangkis."

Di sisi lain, Naufal Cahya Ramadhan dari SDN 1 Jurangbahas Wangon tampil menonjol dengan catatan waktu 00:59.89 detik, menjadikannya juara kelas 3.

“Memang suka bulu tangkis sejak kelas 2, sering bermain dengan teman-teman di GOR hanya main aja. Soalnya main badminton itu seru banget. Latihan di GOR itu juga aku sendiri yang pengen karena cita-citanya mau jadi atlet bulu tangkis,” kata Naufal.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI