Mark Zuckerberg Disebut Orang Paling Berbahaya di Dunia, Apa Alasannya?

Senin, 19 Agustus 2019 | 11:26 WIB
Mark Zuckerberg Disebut Orang Paling Berbahaya di Dunia, Apa Alasannya?
CEO Facebook, Mark Zuckerberg. [AFP]

Suara.com - Seorang profesor bernama Scott Galloway dari Sekolah Bisnis Universitas New York menyebut Mark Zuckerberg sebagai orang paling berbahaya di dunia. Pernyataannya pada bos Facebook itu disampaikan saat menjadi bintang tamu dalam acara Bloomberg Markets: The Close.

Dalam salah satu segmen, Galloway diketahui mendiskusikan rencana Facebook untuk mengintegrasikan layanan WhatsApp, Instagram, dan Facebook Messenger. Jika rencana tersebut terealisasikan, maka Mark Zuckerberg akan menyatukan satu jaringan komunikasi yang berisi setidaknya 2,7 miliar pengguna.

Dilansir dari CNBC, melihat hal itu membuat Galloway menyebut Mark Zuckerberg sebagai orang yang paling berbahaya di dunia karena aplikasi buatan perusahaannya digunakan oleh sebagian besar penduduk Bumi. Oleh karena itu, Galloway pun meminta para pengguna perlu menaruh perhatian lebih untuk rencana Mark Zuckerberg. Jika hal tersebut terjadi, maka set algoritma yang muncul adalah penggunaan satu aplikasi yang dikendalikan satu orang.

Lewat hal tersebut, perusahaan bisa mengakses data pengguna dari berbagai media sosial dengan mudah dan cepat sehingga jika terjadi pencurian data, pengguna pun tahu pihak mana yang akan bertanggung jawab.

Lebih lanjut, Galloway pun menambahkan bahwa rencana untuk mengintegrasi aplikasi tersebut cukup berisiko dan berbahaya.

Selain rentan akan keamanan, membuat aplikasi media sosial menjadi satu dalam bentuk algoritma khusus akan menimbulkan kemungkinan ancaman propaganda menggunakan media sosial untuk menyebarkan informasi yang salah dan politik adu domba juga dapat terjadi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI