Suara.com - Jack Ma telah resmi pensiun dari posisinya di Alibaba pada Selasa (10/9/2019) lalu. Sebagai perpisahan, lelaki asal China ini membagikan kenang-kenangan kepada karyawan Alibaba, berupa botol canggih kepada karyawannya.
Jack Ma cocok disebut sebagai kreatif, baik hati dan visioner dalam memperlakukan karyawannya. Diikuti empat berita tekno apik kumpulan Suara.com menemani aktivitas Anda:
1. Pensiun dari Alibaba, Jack Ma Bagikan Botol Canggih pada Karyawan
![Pendiri dan pemimpin eksekutif Alibaba, Jack Ma berbicara di pertemuan tahunan World Economic Forum (WEF) pada 23 Januari 2019 di Davos, Swiss. [AFP/Fabrice Coffrini]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/01/24/14603-jack-ma-alibaba.jpg)
Jack Ma telah resmi pensiun dari posisinya di Alibaba pada Selasa (10/9/2019) lalu. Sebagai perpisahan, pria asal China ini membagikan kenang-kenangan kepada karyawan Alibaba.
Sosok penting di balik Alibaba ini membagikan hadiah futuristis berupa botol canggih kepada karyawannya. Hadiah ini menunjukkan seperti sosok bos yang kreatif, baik hati dan visioner dalam memperlakukan karyawannya.
2. Vivo Z1 Pro Tawarkan Varian RAM 6 GB
![Vivo Z1 Pro RAM 6GB. [Vivo Mobile Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/09/15/25966-vivo-z1-pro-ram-6gb.jpg)
Bulan lalu, Vivo Mobile Indonesia sudah meluncurkan Vivo Z1 Pro di Indonesia yang mengusung RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Kabarnya, perusahaan asal China tersebut tengah menyiapkan perangkat sama, namun dengan penyimpanan yang lebih besar, yakni RAM 6 GB dan ROM 128 GB.
“Setelah memperkenalkan Z1 Pro pada bulan lalu, sekarang kami siap memperkenalkan varian Z1 Pro 6GB dari vivo ke pasar Indonesia. Kami harapkan dengan varian ini kebutuhan masyarakat akan smartphone berperforma tangguh akan semakin terpenuhi oleh Vivo," kata Senior Brand Director vivo Indonesia, Edy Kusuma, dalam keterangan resminya, Sabtu (14/9/2019).
Baca Juga: Viral, Bos Alibaba Jack Ma Punya 'Kembaran' Lagi!
3. Heboh Ular Piton Hangus Terbakar di Hutan Kalimantan, Bikin Warganet Sedih

Kebakaran hutan di Kalimantan masih jadi topik panas pembahasan warganet di media sosial. Paling baru, warganet dibuat sedih dengan penampakan ular piton yang hangus terbakar.
Selain kualitas udara yang memburuk di daerah tersebut, sebuah potret yang viral di Twitter juga memperlihatkan beberapa ekor ular piton yang hangus terbakar.
4. Dua Game Populer Ini Dipastikan Masuk Piala Presiden Esports 2020
![Piala Presiden Esports 2020. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/09/15/61184-piala-presiden-espports-2020.jpg)
Setelah lama dinanti, dua dari tiga game yang akan dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2020 akhirnya terungkap.
5. Prancis Tolak Mentah-mentah Kehadiran Libra
![Logo Libra, mata uang kripto besutan Facebook yang rencananya diluncurkan 2020 mendatang. [AFP/Libra Press]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/06/22/21683-libra-mata-uang-kripto-facebook.jpg)
Menteri Ekonomi dan Keuangan Prancis Bruno Le Maire secara terang-terangan memberi peringatan keras kepada Facebook yang berencana melepas mata uang kripto mereka, Libra.
Sang menteri mengatakan bahwa dirinya tidak akan memberikan izin bagi Libra untuk beredar di Prancis.