Fokus bermain objektif, tiap turret Aura Fire langsung diratakan oleh Alter Ego yang menekan masing-masing lane. Dengan bantuan lord yang pertama, di menit ke-10, Alter Ego langsung mengklaim kemenangan di game kedua.
Sebagai laga terakhir Alter Ego sebelum play off, kemenangan atas Aura Fire ini membuat Udil, Celiboy, Ahmad, Pai dan LeoMurphy sukses mengamankan posisi di upper bracket pada babak play off MPL Indonesia Season 6.