1. Tandai Tempat Menarik

Dalam map game gratis ini kita mendapatkan fitur menambahkan tanda atau pin pada lokasi-lokasi penting. Seperti lokasi dengan ore atau kristal.
Juga bisa menandai lokasi monster, artefak, hingga buah dan item lainnya. Jika suatu saat membutuhkan, kita bisa kembali dengan melihat tanda tersebut di map.
2. Rutin Main dan Farming tiap Hari

Tidak hanya menyelesaikan 4 tugas harian, Anda bisa melakukan farming atau mengumpulkan item-item dan experient yang diperlukan tiap harinya.
Seperti farming ore atau iron, buah dan sumber makanan, artefak, dan beberapa item yang restock tiap 24 jam atau waktu tertentu.
Juga habiskan resin tiap harinya, untuk farming item, mora atau uang, juga EXP. Terlebih bos yang akan menjatuhkan item-item menarik dan untuk ascend karakter.
Tidak ketinggalan kirim ekspedisi tiap harinya untuk mendapatkan item penting. Seperti ore, maupun uang yang akan bermanfaat.
3. Kuasai Kombinasi Elemen
Baca Juga: Cewek Cantik Ini Cosplay Jadi Karakter Genshin Impact, Bikin Warganet Kagum

Tidak punya Diluc dan Venti bukan berarti selesai dalam main Genshin Impact. Anda bisa melakukan kombinasi karakter lain untuk mendapatkan bonus damage elemen.