Transformasi Digital, Taxpedia Indonesia Hadir Permudah Kelola Pajak

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 02 Maret 2021 | 07:57 WIB
Transformasi Digital, Taxpedia Indonesia Hadir Permudah Kelola Pajak
Aplikasi Taxpedia Indonesia. [Taxpedia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebagai pendatang terkini yang membawa pembaharuan dalam dunia aplikasi pajak, tampilan Taxpedia dirancang dengan menggunakan prinsip user-friendly agar lebih mudah digunakan oleh para penggunanya.

Proses pengembangan yang bercermin pada masukan dan ketentuan-ketentuan perpajakan terkini melahirkan fitur-fitur praktis yang dapat dipahami oleh siapapun.

Aplikasi ini memungkinkan penggunanya memiliki tools untuk mencatat, menghitung, membayar dan melapor pajak dalam genggaman mereka. Berikut fitur-fitur yang mempermudahnya:

  1. Tax Manager (TIA), Fitur Tax Manager (yang secara virtual bernama Tia) mampu membantu WP untuk mencatat dan menghitung pajak mereka dengan mudah dan sederhana.
  2. Analisis Arus Kas, fitur ini membantu menganalisis arus kas WP agar sesuai dengan profil pajak mereka.
  3. Integrasi Database, database Taxpedia didukung oleh cloud platform Amazon Web Services, yang memungkinkan data pengguna untuk terintegrasi secara aman. Dengan fitur ini, WP tidak akan memiliki kesulitan dalam mencari dan mengumpulkan data pajak.

Selain tiga fitur utama di atas, Taxpedia juga memiliki fitur-fitur lainnya, mulai dari e-SPT (pengisian SPT), e-Filing (penyampaian laporan), e-Billing (pembayaran pajak), e-Faktur (pembuatan, penerbitan dan pelaporan faktur pajak), e-Bupot (bukti pemotongan dan pelaporan pajak), SPT Orang Pribadi, dan Pajak Penghasilan pasal 21 (Payroll).

Fitur Payroll dapat digunakan oleh pengguna yang memberi penghasilan kepada WP orang pribadi dalam negeri terkait pekerjaan.

Ilustrasi pajak (pixabay)
Ilustrasi pajak (pixabay)

Cara kerja Taxpedia mudah diikuti, dengan panduan dalam setiap langkah:

  1. Pilih paket yang sesuai, kamu hanya perlu menjawab beberapa pertanyaan sederhana, seperti jenis penghasilan dan status pekerjaan saat ini. Dari informasi tersebut, Taxpedia akan merekomendasikan paket yang sesuai dengan kebutuhannya.
  2. Catat dan hitung pajak, Tax Manager virtual Taxpedia (bernama TIA) akan memandu dan mengingatkan kamu untuk mencatat semua penghasilan yang didapat. Kemudian, Taxpedia akan secara otomatis menghitung jumlah pajak yang wajib untuk dibayar.
  3. Bayar dan lapor pajak, kamu dapat membayar pajak langsung dari Taxpedia. Selain itu, SPT yang telah dibuat oleh kamu bersama-sama dengan TIA bisa langsung dilaporkan karena Taxpedia sudah terintegrasi dengan sistem Direktorat Jenderal Pajak (DJP).

Aplikasi Taxpedia Indonesia dapat diunduh secara gratis di Google Play Store. Versi iOS (Apple) yang sedang melalui tahap review juga akan bisa diunduh tanpa biaya ketika tersedia di Apple App Store bulan ini.

“Aplikasi Taxpedia Indonesia diharapkan menjadi platform ideal untuk pengelolaan pajak pribadi, yang bisa menjawab kebutuhan WP dari yang taraf sederhana sampai kompleks, dengan biaya yang sesuai tingkatan tersebut," pungkas Harijono.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI