Ikut Penasaran, Obama Ingin Tahu Kebenaran UFO

Kamis, 03 Juni 2021 | 08:30 WIB
Ikut Penasaran, Obama Ingin Tahu Kebenaran UFO
Barack Obama. (AFP)

Suara.com - Mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama mengatakan bahwa ia benar-benar ingin tahu kebenaran di balik objek tak dikenal atau diyakini sebagai UFO, yang terlihat dalam video dirilis Pentagon.

Dalam wawancara di podcast The Erza Kelin Show, Obama mengatakan, jika kehadiran kehidupan di luar Bumi dikonfirmasi, Amerika mungkin harus mengeluarkan lebih banyak dana untuk sistem senjata demi mempertahankan diri.

"Tidak diragukan lagi akan ada argumen langsung seperti kita perlu menghabiskan lebih banyak uang untuk sistem senjata," kata Presiden Amerika Serikat ke-44 itu.

Tak hanya itu, Obama menambahkan kemungkinan kepercayaan atau agama-agama baru akan bermunculan.

Obama sebelumnya mengatakan kepada James Corden bahwa ia telah melihat rekaman UFO yang dirilis militer Amerika Serikat dan objek tak dikenal itu harus ditanggapi dengan serius.

"Karena kita tidak dapat menjelaskan bagaimana benda itu bergerak, lintasannya, atau pola, jadi saya pikir publik masih menganggap serius. Mencoba menyelidiki dan mencari tahu apa itu," kata Obama, seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (3/6/2021).

Penampakan UFO. [YouTube/Jeremy Corbell]
Penampakan UFO. [YouTube/Jeremy Corbell]

Sebelumnya pada Mei, sebuah video yang dirilis menunjukkan UFO melayang di dekat San Diego sebelum menghilang di bawah air.

Mantan Letnan Angkatan Laut Amerika Serikat Ryan Graves mengatakan bahwa skuadron tempurnya melihat benda-benda bulat yang terbang di wilayah udara terbatas, di dekat pantai Virgia hampir setiap hari dari 2015 hingga 2017.

"Sejujurnya saya khawatir, jika ini adalah jet taktis dari negara lain yang berkeliaran di sana, itu akan menjadi masalah besar," komentar Graves baru-baru ini kepada 60 Minutes.

Baca Juga: Begini Pandangan Ahli Astrofisika soal Video Penampakan UFO oleh Personel AL AS

Laporan tentang file rahasia pemerintah Amerika Serikat tentang UFO akan diserahkan kepada parlemen bulan ini.

Meskipun tidak secara jelas menolak teori alien, pejabat Pentagon menjelaskan minat mereka yang sebenarnya adalah apakah UFO atau fenomena udara tak dikenal (UAP) dapat menjadi ancaman nyata dari musuh di Bumi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI