Ada 2 Kali Hujan Meteor, 5 Fenomena Langit Desember 2021 yang Bisa Diamati di Indonesia

Kamis, 02 Desember 2021 | 13:08 WIB
Ada 2 Kali Hujan Meteor, 5 Fenomena Langit Desember 2021 yang Bisa Diamati di Indonesia
Ilustrasi hujan meteor (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Planet bercincin itu akan berada pada jarak 4 derajat di selatan Bulan.

Pasangan ini akan terlihat sekitar pukul 18:15 WIB dengan ketinggian 48 derajat di atas ufuk barat.
Keduanya akan tenggelam menuju cakrawala, sekitar 3 jam 44 menit setelah Matahari pada pukul 21:43 WIB.

Pada saat itu, Bulan akan berada pada magnitudo -11,0 dan Saturnus pada magnitudo 0,5, keduanya berada di konstelasi Capricornus.

Jika pengamat ingin melihat cincin Saturnus dengan jelas, pengamat disarankan menggunakan bantuan teleskop dengan pembesaran minimum 175 kali.

4. Hujan meteor Geminid

Hujan meteor Geminid akan aktif dari 4 Desember hingga 17 Desember, dengan puncak meteor akan terjadi pada 14 Desember 2021.

Fenomena langit Desember 2021, hujan meteor geminid. [In the Sky]
Fenomena langit Desember 2021, hujan meteor geminid. [In the Sky]

Selama periode ini, pengamat memiliki peluang untuk melihat meteor Geminid di konstelasi Gemini.

Hujan meteor Geminid baru akan terlihat sekitar pukul 20:06 WIB setiap malam, ketika titik pancarannya naik di atas ufuk timur.

Hujan meteor ini akan tetap aktif hingga fajar menyingsing sekitar pukul 05:08 WIB.

Baca Juga: 5 Fenomena Astronomis selama 23-29 November 2021, Ada Nadir Ka'bah

Pancuran hujan meteor ini akan menghasilkan tampilan terbaiknya sekitar pukul 02:00 WIB, ketika titik pancarannya paling tinggi di langit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI